BNN berharap UIN Salatiga bisa menjadi Kampus Bersinar

By fakda Jul3,2023

Semarang. Pertengahan di semester genap ke ganjil tahun ajaran 2022/2023, mahasiswa prodi Psikologi Islam Fakultas Dakwah UIN Salatiga melaksanakan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), salah satunya di Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Jawa Tengah. Delapan mahasiswa dari konsentrasi Psikologi Sosial memulai pelaksanaan kegiatan di tanggal 26 Juli hingga 28 Agustus 2023 atau selama dua bulan.

Pada prosesi penyerahan, Rr. Wuri Arenggoasih, M.I.Kom selaku dosen pembimbing lapangan -(DPL) diterima langsung Kepala Bidang Umum, Drs. Teguh Budi S., S. Sos., MM,. Dalam pertemuan tersebut, penyerahan mahasiswa sebagai peserta PPL secara resmi menjadi awal kegiatan dengan harapan mendapat pengalaman profesional di bidang kerja psikologi, ujar dosen pembimbing.

Dengan tangan terbuka, Drs. Teguh Budi S., S. Sos., MM, menyampaikan terimakasih atas kepercayaan UIN Salatiga karena memilih BNNP Jateng sebagai bagian dari proses pembelajaran mahasiswa. Selain itu, BNNP Jateng berharap kegiatan ini menjadi awalan kerjasama selanjutnya, salahsatunya Program Kampus Bersinar, jelasnya.

Kampus Bersinar atau Bersih Narkoba adalah program dalam memerangi bahaya narkoba terhadap mahasiswa sebagai sasaran. Tentunya program ini sebagai bagian pencegahan dan penyelamatan generasi muda dari narkoba.

Setelah penyerahan ini, dosen pembimbing lapangan beserta mahasiswa diberi kesempatan mengenal ketiga divisi BNNP Jateng, yaitu: Bidang Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat, Bidang Rehabilitasi serta Bidang Pemberantasan.

By fakda

Related Post