Salatiga (21/5). Universitas Islam Negeri (UIN) Salatiga kembali menorehkan prestasi gemilang. Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah berhasil meraih predikat Unggul dalam akreditasi terbaru yang diumumkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yang diumumkan tanggal 21 Mei 2024, setelah proses asesmen lapangan pada tanggal 25-27 April 2024.
Predikat Unggul ini merupakan pengakuan atas kualitas pendidikan, fasilitas, dan pengembangan kurikulum yang terus ditingkatkan oleh Program Studi KPI UIN Salatiga. Hasil ini tidak lepas dari kerja keras seluruh civitas akademika, mulai dari dosen, mahasiswa, hingga staf administrasi yang telah berkontribusi dalam berbagai aspek pengembangan program studi.
Dekan Fakultas Dakwah UIN Salatiga, Prof. Dr. Muhammad Irfan Helmy, Lc. M.A, mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini. Raihan Predikat Unggul ini adalah bukti bahwa Fakultas Dakwah dan program studi KPI berjalan on the track dalam implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi yang melibatkan seluruh sivitas akademika Fakultas Dakwah. Serta, hasil ini merupakan buah dari kerja keras dan komitmen seluruh pihak di UIN Salatiga untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan. Kami berterima kasih kepada seluruh civitas akademika dan mitra kerja, imbuhnya. Harapan kedepan, hal ini menjadi manfaat lebih terutama poin penting untuk universitas yang akan mengajukan peningkatan akreditasi perguruan tinggi di akhir tahun