November 21, 2024

26/06/2024(SARIPU) Pada tanggal 26 Juni 2024 tepatnya pukul 14.00 WIB, Bu Sri Rokhmiyati,M.Pd selaku Dosen pembimbing lapangan(DPL) melakukan penyerahan mahasiswa PPL program studi manajemen dakwah semester 6 kepada pihak kantor Kemenag Kab.Semarang.Sejumlah 7 orang yang tergabung dalam konsentrasi manajmene kelembagaan islam (MKI) yang terdiri dari 3 orang mahasiswa dan 4 orang mahasiswi. “Setiap Tahun akan berbeda kondisi maupun waktu bahkan orangnya,saya harap apapun teori yang sudah dipelajari dikampus bisa dipergunakan saat dilapangan walaupun nantinya teori yang kita sudah pelajari kita tidak cocok akan bisa menjadi pengalaman yang baru dan menjadi teori yang baru pula” Ungkapnya bu Bu Sri Rokhmiyati,M.PD sebagai DPL. Jadi perlu diketahui di dalam program studi manajmenen dakwah sendiri terdapat 2 konsentrasi yaitu manajemen kelembagaan islam (MKI) dan manajemen haji umrah (MHU). Pada tahun ini genap 10 kelompok untuk melaksanakan PPL yang tediri dari 7 kelompok MKI dan 3 kelompok MHU yang tersebar di beberbagai daerah dari Surakarta,Magelang,Temanggung,Salatiga,Kab.Semarang dan Semarang. Dalam hal ini pihak kemenag Kab.Semarang menerima dan siap untuk mengajari adik adik mahasiswa dan mahasiswa untuk belajar dan menacari pengalaman baru. “Ketika saya masih kuliah tidak ada kegiatan PPL seperti ini, saya berpesan ketika tidak tahu dan ingin tahu silahkan bertanya. ketika tidak bertanya bagaimana kalian tahu?mumpung kalian masih muda belajar dengan sungguh sungguh dan mencari pengalaman yang banyak” Ungkapnya Bu Sholehah Selaku Pamong dan yang melakukan penerimaan penyerahan PPL.src=”https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhNj6tKTQHUcxZ3V0JAdB4yQ-M0PJekGmvkltzd0BJCjjlQ469prBHs-dPuskB4DkgVVPSMad077NJHtERz_UI_GRkifI0xGIL6L41jpxJ17HpzbuLGaDQRmqXRGxYqhgOrMKRVpa54anwoWLLLHg9bXZ-oiglNj9dhlnEC0eo03pFxiDjDM0EtQSswyTI/s320/WhatsApp%20Image%202024-06-28%20at%2010.27.48.jpeg”/>